Duel Taktik Shin Tae-yong vs Hwang Sun-hong: Timnas U-23 Hadapi Korea Selatan di Perempat Final

PAKAR BERITA – Kemenangan Korea Selatan atas Jepang di laga pamungkas Grup B membuat Timnas Indonesia U-23 berada di jalur yang tepat untuk menghadapi Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23.

Duel kali ini bukan hanya soal tim yang saling berhadapan, tapi juga soal dua pelatih asal Korea tersebut.

Dua pelatih akan beradu strategi masing-masing: Shin Tae-yong untuk timnas Indonesia dan Hwang Sun-hong untuk timnas Korea Selatan.

Baca juga: 5 Jenis Gempa yang Masih Guncang Gunung Merapi, BPPTKG Ingatkan…

Korea Selatan menang 1-0 melawan Jepang berkat gol pemain pengganti di babak kedua Kim Min-woo, dilansir dari saluran YouTube Bang Ropan.

Dengan hasil ini, Korea Selatan memuncaki grup B dengan 9 poin, sedangkan Jepang menjadi runner-up dengan 6 poin.

Sementara itu, Indonesia menjadi runner-up Grup A setelah mengumpulkan 6 poin usai meraih kemenangan impresif melawan Australia dan Yordania.

Laga perempat final Indonesia kontra Korea Selatan akan berlangsung pada 26 April 2024 pukul 00:30 WIB.

Baca Juga: Pencuri Ponsel Berhasil Ditangkap di Gejyan, Sebelumnya Warga Ucap Selamat

Ini merupakan kesempatan pertama bagi Shin Tae-yong menghadapi negaranya di turnamen resmi.

Timnas Indonesia U-23 harus bersiap menghadapi lawan berat tersebut dan Shin Tae-yong dipastikan punya rencana untuk menantang pelatih Korea Selatan Hwang Sun-hong.

Melawan Jepang, Hwang Sun-hong menurunkan beberapa pemain cadangan, mungkin sebagai strategi menghemat tenaga tim utamanya.

Hal ini menunjukkan betapa seriusnya Korea Selatan untuk bersaing di babak perempat final, khususnya melawan Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *